Monday, January 29, 2007

...dia cantik sekali

dia tersenyum
dan dunia bersinar bersama binar di matanya
lalu tawanya yang manis
seperti nyanyian matahari di awal pagi

tersentuh kulitnya, lembut
ingin dan ingin lagi bersamanya
dialah sahabat dan cinta
sempurna seputih salju
sederhana seperti embun

dan setelah kau ceritakan semua itu
kau bilang,
dia cantik sekali

maka akupun patah hati..


-sometimes we just have to let go and face it all–

No comments: